Babinsa Koramil 409-02/LS Bersama Bhabinkamtibmas Himbau Warga Tidak Berkumpul Masa Corona

Taba Anyar, Babinsa Koramil 409-02/Lebong Selatan Kodim 0409/RL bersinergi bersama unsur Tripika melaksanakan patroli di wilayah Kelurahan Taba Anyar Kecamatan Lebong Selatan, Senin(20/04/20)
Patroli ini dilakukan dalam rangka mencegah penyebaran serta memutus mata rantai virus corona(covid-19) yang sedang mewabah. Dengan menggunakan Kendaraan roda empat, Babinsa Koramil 409-02/LS, Bhabinkamtibmas Polsek L/S Dan Pihak Kecamatan Lebong Selatan melakukan himbauan kepada warga kelurahan Taba Anyar Kecamatan Lebong Selatan.

Danramil 409-02/Lebong Selatan Kapten Inf Yudho Hartono melalui Bati Tuud Koramil Serma Febrianto mengatakan, kegiatan yang dilakukan Babinsa Koptu Musirin bersama Bhabinkamtibmas dan rekan Kecamatan merupakan bentuk kepedulian unsur Tripika Lebong Selatan dalam memutus mata rantai penyebaran virus corona (covid-19) diwilayah Kecamatan Lebong Selatan.

Berdasarkan surat Pemerintah Daerah Kab. Lebong yang telah diterbitkan edaran resminya tentang upaya pencegahan penyebaran corona virus desease (covid-19) di kab. Lebong Nomor 4431/264/BPBD/III/2020 yang ditujukan kepada para kepala OPD, camat, lurah, kepala desa, ketua RT dan RW serta seluruh warga masyarakat desa menetapkan yang salah satunya menunda atau tidak melaksanakan kegiatan memobilisasi atau mengumpulkan masyarakat dalam jumlah besar pada satu titik.

Kemudian seluruh pemilik atau pengelola tempat hiburan/karaoek, fitnes, kolam renang, warnet, untuk menutup sementara sampai dengan pemberitahuan lebih lanjut, serta seluruh pemilik atau pengelola perkantoran, pasar tradisional, hotel, rumah makan, tempat ibadah dan tempat umum lainnya agar menyediakan sarana cuci tangan berupa air yang mengalir dan sabun, antiseptik/hand sanitizer.ulas Kapten Inf Yudho Hartono.

Iklan Atas Artikel

Iklan Tengah Artikel 1

Iklan Tengah Artikel 2

Iklan Bawah Artikel