Cegah Penularan PMK, Babinsa Lakukan Pengecekan Kesehatan Hewan Ternak
Embong Sido.Babinsa Koramil 409-10/BI Kodim 0409/RL bersama instansi terkait mengimbau para peternak agar mengambil sejumlah
langkah antisipatif guna pencegahan wabah PMK di wilayah.Selasa(20/09/22)
Hal itu guna mencegah peningkatan kasus penularan Penyakit Mulut dan Kuku (PMK) hewan
ternak tidak meluas.
Salah satu langkah pencegahan, Babinsa bersama Instansi terkait melakukan sosialisasi agar pihak-pihak yang tidak berkepentingan merawat hewan ternak, hendaknya diminta
agar tidak masuk ke area kandang.
Pembatasan intensitas interaksi dengan hewan ternak,
dimaksudkan supaya tidak menyebabkan penularan yang meluas dengan membatasi
pergerakan manusia dan hewan ternak agar terkontrol dengan baik.
Babinsa Serka Syaipullah mengatakan, meski
penyakit ini tidak menular ke manusia, namun manusia bisa menjadi
sebagai pembawa virus dari hewan ternak satu ke hewan ternak berikutnya, melalui alat pengguna. Jadi, perantara penularan penyakitnya tidak hanya terjadi
diantara hewan-hewan ternak tersebut saja.
Tindakan pertama memang harus dilakukan dengan
menerapkan komunikasi, informasi, dan edukasi tindakan keamanan atau tindakan
pengendalian wabah, untuk mencegah penularan PMK pada hewan ternak.ujarnya
Pengecekan hewan ternak yang dilakukan Babinsa berada di kandang Hamdan yang memiliki ternak kambing 25 ekor di Desa Embong Sido Kecamatan Bermani Ilir Kabupaten Kepahiang dalam keadaaan sehat.