Babinsa Pendampingan Pertanian Wujudkan Ketahanan Pangan

Tanjung Aur.Babinsa Koramil 409-09/BDR Kodim 0409/RL memantau pertumbuhan tanaman Padi milik warga desa Tanjung Aur Kecamatan Sindang Kelingi Kabupaten Rejang Lebong.Selasa(05/12/23) 
Hal ini disampaikan Danramil Kapten Inf Yudho hartono bahwa Kegiatan pemantauan perkembangan tanaman padi yang dilakukan Babinsa sebagai wujud pelaksanaan tugas pengawalan dan pendampingan pertanian sebagai upaya mengawal kesuksesan program peningkatan ketahanan pangan. jelasnya

Apa yang Babinsa lakukan semata untuk mengoptimalkan serta mendukung ketahanan pangan di wilayah binannya. lanjutnya.
Dikesempatan yang sama, Peltu Jaelani juga menyarankan agar dalam pemeliharaan tanaman padi diperhatikan takaran pupuk dan faktor pengairan.

Pemantauan ini bertujuan untuk memonitoring tanaman padi milik petani agar dapat mengetahui perkembangan dan kesuburan tanaman serta mewaspadai terhadap penyebaran hama pada padi. ungkapnya.
Komitmen Babinsa akan terus mendampingi petani melakukan pekerjaannya sehari hari dibidang pertanian, ini untuk memotivasi para petani, agar terus bersemangat menanam padi dan meningkatkan hasil panen menuju swasembada pangan yang telah dicanangkan pemerintah.

Harapan saya, untuk mencapai hasil yang maksimal para Babinsa turun langsung ke sawah untuk ikut memantau perkembangan tanaman milik warga binaannya masing-masing. katanya

Iklan Atas Artikel

Iklan Tengah Artikel 1

Iklan Tengah Artikel 2

Iklan Bawah Artikel