Babinsa Koramil Curup Hadiri Peltihan Konseling Upaya Berhenti Merokok

Curup.Babinsa Koramil 409-05/Curup kodim 0409/RL Menghadiri undangan Pelatihan Konseling upaya berhenti merokok Bagi Kader Kesehatan Keluarga di Aula Puskesmas Setia Negara Kec. Curup kab. Rejang Lebong.Selasa(06/09/22)
Pelatihan tersebut di selenggarakan kerjasama Dinas Kesehatan Rejang Lebong dengan puskesmas Curup diikuti Babinsa Babinsa Pelda Lamhuri dan Serda Sapariyatin, Babinkamtibmas dan Seluruh Kader kes 211 kec. Curup kab. RL 

Dinas Kesehatan mengedukasi masyarakat agar menjauhi rokok dan asap rokok, serta membantu perokokt untuk berhenti dan terlepas dari jerat ketergantungan rokok.

Perokok mempunyai risiko 2-4 kali untuk terkena penyakit jantung koroner dan kanker paru. Konsumsi rokok di Indonesia telah sampai pada situasi yang mengkhawatirkan. Apalagi jika mengingat dampak yang ditimbulkan tidak hanya merugikan kesehatan perokok maupun orang lain yang terpapar asap rokok.
Tetapi juga mengancam ekonomi keluarga masyarakat miskin. Oleh karena itu, perlu upaya pengendalian dampak konsumsi rokok di Indonesia yang dilaksanakan oleh pemerintah maupun masyarakat.

Tindak lanjut dari kegiatan ini adalah trainer dapat melatih dan memberikan bimbingan kepada kader Kesehatan untuk menyelenggarakan layanan kepada masyarakat.

Iklan Atas Artikel

Iklan Tengah Artikel 1

Iklan Tengah Artikel 2

Iklan Bawah Artikel